banner 468x60
INFO PEMPROV KALBAR

Liga 4 Jadi Titik Awal Kebangkitan Sepak Bola Kalimantan Barat

×

Liga 4 Jadi Titik Awal Kebangkitan Sepak Bola Kalimantan Barat

Sebarkan artikel ini
default

PONTIANAK — Liga 4 Piala Gubernur Kalimantan Barat tidak sekadar menandai dimulainya kompetisi sepak bola tingkat daerah, tetapi juga menjadi upaya membangkitkan kembali tradisi dan prestasi sepak bola Kalbar yang sempat berjaya di masa lalu.

Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan mengatakan, kompetisi tersebut dirancang sebagai ruang pembinaan sekaligus pengikat kembali semangat sepak bola di kabupaten dan kota se-Kalimantan Barat.

“Liga ini menjadi tempat kita mencari dan membina talenta muda. Kalbar punya banyak potensi, dan ini harus kita hidupkan kembali,” ujar Ria Norsan saat pembukaan Liga 4 Piala Gubernur Kalbar di Pontianak.

Ia mengenang sejumlah klub lokal yang pernah menjadi kebanggaan daerah dan diperhitungkan di tingkat nasional, seperti Persipon Pontianak, Mempawah Putra, Persiwah, dan Gapsis Sambas.

“Dulu klub-klub Kalbar dikenal dan disegani. Kita ingin semangat itu hadir kembali melalui pembinaan yang berjenjang,” katanya.

Menurut Ria Norsan, penggunaan nama Piala Gubernur dalam kompetisi Liga 4 menjadi penanda keterlibatan aktif pemerintah daerah dalam mengawal pembinaan sepak bola, tidak hanya pada level kompetisi, tetapi juga pada pembinaan jangka panjang.

“Ini program nasional, tetapi dengan nama Piala Gubernur, pemerintah daerah bisa ikut memastikan pembinaan berjalan dengan baik bersama PSSI,” ujarnya.

Ia menegaskan, Liga 4 memiliki peran strategis sebagai fondasi awal pembinaan, terutama bagi pemain usia muda yang belum terjangkau kompetisi profesional.

“Dari sini kita berharap muncul kembali pemain-pemain Kalbar yang bisa bersaing di tingkat nasional,” kata Ria Norsan.

Selain pembinaan atlet, Gubernur juga menekankan pentingnya dukungan infrastruktur olahraga agar kebangkitan sepak bola Kalbar tidak berhenti di kompetisi semata. Pemerintah provinsi saat ini tengah menyiapkan opsi perbaikan stadion maupun pembangunan stadion baru berstandar nasional.

Dengan dimulainya Liga 4 Piala Gubernur Kalimantan Barat, pemerintah daerah berharap geliat sepak bola kembali terasa di akar rumput, sekaligus menjadi langkah awal mengembalikan posisi Kalbar dalam peta sepak bola nasional.