banner 468x60
Peristiwa

Desa Kelakik Melawi Membara, Api Karhutla Semakin Meluas

×

Desa Kelakik Melawi Membara, Api Karhutla Semakin Meluas

Sebarkan artikel ini

AKSARALOKA.COM, MELAWI-Kebakaran hutan dan lahan melanda Desa Kelakik Kabupaten Melawi Kalimantan Barat.

Saat ini belum diketahui luasan lahan yang terbakar, sementara itu sejumlah petugas pemadam kebakaran swasta yang di bantu warga hngga kini terus berupaya melokalisir agar api tidak menjalar ke pemukiman.

Sampai berita ini diturunkan kondisi kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Jalan P3 dt Desa Kelakik Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, pada Rabu (27/09) semakin meluas.

Menurut Cici, saksi mata peristiwa karhutla tersebut diperkirakan terjadi pada pukul 19.00 Wib. Lantaran kuatnya hembusan angin, membuat kobaran api terus menjalar dan merembet ke lahan semak belukar yang kering.

Petugas damkar yang dibantu warga terus berupaya melakukan upaya pemadaman agar Karhutlah tidak menjalar ke pemukiman.

Hingga kini belum diketahui dari mana sumber api serta luasan lahan yang terbakar.