banner 468x60
Ekonomi

869.326 Pelajar Tercatat Memiliki Rekening Tabungan, Gubernur dan Kepala OJK Kalbar Ajak Disiplin Menabung

×

869.326 Pelajar Tercatat Memiliki Rekening Tabungan, Gubernur dan Kepala OJK Kalbar Ajak Disiplin Menabung

Sebarkan artikel ini

AKSARALOKA.COM, PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, secara resmi membuka kegiatan Kampanye Ayo Menabung & Puncak Literasi Anak Kalimantan Barat di Pendopo Gubernur, Minggu 3 Agustus 2025. Kegiatan ini diinisiasi oleh OJK Kalbar untuk memperingati Hari Indonesia Menabung 2025.

Dengan tema “Cerdas Menabung untuk Indonesia Emas dan Gemilang,” kegiatan ini bertujuan menumbuhkan kebiasaan menabung sejak dini, mendorong pembukaan rekening pelajar (SimPel), dan meningkatkan pemahaman keuangan anak-anak.

Dalam sambutannya, Ria Norsan mengimbau parah orang tua untuk membiasakan anak-anak menabung. “Boleh pakai celengan, boleh juga di bank. Yang penting membiasakan hidup hemat sejak kecil agar tumbuh jadi pribadi mandiri,” ujarnya.

Ia juga menyoroti capaian Provinsi Kalbar yang kembali dinobatkan sebagai wilayah implementasi terbaik program Satu Rekening Satu Pelajar (Kejar) 2024, dengan 869.326 pelajar tercatat memiliki rekening tabungan mencapai 95,25% dari total pelajar.

Gubernur berharap kebiasaan menabung tak hanya meningkatkan inklusi keuangan, tetapi juga memperkuat karakter anak dalam menghadapi masa depan.

Sementara itu, Kepala OJK Kalbar, Rochma Hidayati, menyampaikan bahwa menabung sejak dini bukan soal menjadi kaya, tetapi soal mendidik disiplin.

“Menabung adalah latihan menunda kesenangan demi masa depan yang lebih baik,” tegasnya.

OJK dan Pemprov Kalbar berharap gerakan ini terus berkembang dan menjadi fondasi lahirnya generasi finansial yang tangguh menuju Indonesia Emas 2045.