banner 468x60
Olahraga

Telan Kekalahan 3-2 Atas JPE, Khalisa Ungkap Kondisi Fisik Pasca Operasi

×

Telan Kekalahan 3-2 Atas JPE, Khalisa Ungkap Kondisi Fisik Pasca Operasi

Sebarkan artikel ini

Aksaraloka.com, PONTIANAK — Pemain Jakarta Electric PLN, Khalisa, angkat bicara soal kondisinya usai mengalami cedera yang mengharuskannya naik meja operasi.

Meski telah kembali ke lapangan, Khalisa tak menampik proses pemulihan masih menyisakan berbagai kendala.

“Kalo siap sih, pasti siap ya. Tapi kan memang dari awal habis operasi. Jadi emang ada kendala dan pasti ada kendala,” ujar Khalisa kepada awak media, Jumat 9 Januari 2026.

Ia mengungkapkan, pasca operasi dirinya harus menjalani masa pemulihan yang tidak singkat, termasuk kebutuhan istirahat dan perawatan intensif agar kondisi fisik kembali stabil.

“Pasti ada untuk istirahat dan segala macem. Untuk mendapatkan treatment,” katanya.

Khalisa juga menyadari bahwa proses pemulihan tidak selalu berjalan mulus. Ia menyebut kondisi ke depan masih sangat bergantung pada respons tubuhnya saat kembali tampil di lapangan.

“Untuk ke depannya, mungkin bisa jadi lebih baik, bisa jadi lebih buruk, juga enggak tahu. Kan enggak tahu kondisi gimana,” ucapnya jujur.

Menurutnya, performa di lapangan pun masih menjadi tanda tanya, mengingat pemulihan cedera kerap membawa tantangan tersendiri bagi setiap atlet.

“Kondisi di lapangan aku juga, aku bakal kayak gimana, kan enggak ada yang tahu juga,” tambahnya.

Meski demikian, Khalisa tetap berharap proses pemulihan berjalan ke arah positif.

Ia menegaskan optimisme menjadi kunci agar bisa kembali memberikan kontribusi maksimal bagi Jakarta Electric PLN.

“Jadi ya mudah-mudahan aja kondisinya tambah baik,” pungkas Khalisa.