Example 728x250
Pemerintahan

Penyetaraan Jabatan Fungsional, Heronimus Lantik 45 Pejabat Ketapang

×

Penyetaraan Jabatan Fungsional, Heronimus Lantik 45 Pejabat Ketapang

Sebarkan artikel ini

AKSARALOKA.COM, KETAPANG-45 orang Pejabat Fungsional dilantik dan diambil sumpahnya dalam rangka Penyetaraan Jabatan dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang. Pelantikan dilakukan Asisten III Sekda Bidang Administrasi Umum Heronimus Tanam mewakili Bupati Ketapang, di Pendopo Bupati Ketapang, Senin malam (30/5/2022) lalu.

Dikatakan Heronimus, pelantikan ini merupakan tindak lanjut dari pelantikan yang dilaksanakan tanggal 30 Desember 2021 sebanyak jumlah 187 orang, guna pola penyederhanaan birokrasi melalui penyetaraan jabatan formasi birokrasi sesuai Permen PANRB Nomor 17 Tahun 2021, tentang Penyetaraan Jabatan Administrasi ke Dalam Jabatan Fungsional.

Sebagaimana diketahui jelasnya, sesuai pasal 5 Peraturan Presiden Nomor 50 Tahun 2022 tentang Penghasilan Pejabat Administrasi yang Terdampak Penataan Birokrasi, penghasilan pejabat administrasi yang beralih ke pejabat fungsional tidak mengalami penurunan.

“Pelantikan pejabat fungsional ini juga merupakan tindak lanjut dari penyetaraan jabatan di lingkungan pemerintah provinsi/kabupaten/kota. Sesuai perintah Menteri Dalam Negeri melalui surat nomor 800/3509/OTDA tanggal 25 Mei 2022,” tutup Heronimus.

error: Content is protected !!