PONTIANAK – DPD PDIP Kalimantan Barat menggelar Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) untuk di tiga wilayah Kalimantan Barat, yakni Pontianak, Kubu Raya dan Mempawah.
Rapat kerja yang digelar di Hotel Dangau tersebut langsung dibuka oleh Ketua DPD PDIP Kalbar, Lasarus.
Selain dihadiri seluruh kader tiga wilayah PDIP di Kalbar itu, juga dihadiri oleh calon walikota dan wakil walikota Pontianak Edi-Bahasan, Calon Bupati dan wakil Bupati Kubu Raya, Jiwo-Sukir dan Calon Bupati Mempawah, Erlina-Juli.
Lasarus selaku Ketua DPD PDIP Kalbar mengenaskan Rakercabsus ini merupakan untuk konsolidasi partai dalam penguatan untuk pemenangan. Pilkada serentak Tahun 2024 di Kalimantan Barat.
“Kota Pontianak dan Kubu Raya merupakan daerah yang berat untuk DPC. Terkhusus untuk Pilgub Kalbar dua daerah tersebut terdapat kekuatan masing-masing Paslon,” kata Lasarus, Jumat 11 Oktober 2024.
Menurut Lasarus, untuk di Kota Pontianak dan Kubu Raya, Ria Norsan, Sutarmidji dan Muda Mahendrawan memiliki kekuatan.
“Pemilih terbelah rata,” ucap Lasarus.
Namun Lasarus mengklaim, berdasarkan hasil survei, hingga saat ini teruntuk Pilgub Kalbar, pasangan Norsan-Krisantus (NKRI) masih tertinggi.
“Untuk daerah hulu Kalbar belum sampai 80 persen, tertinggi di kita (Ria Norsan-Krisantus) 72 persen,” ujar Krisantus.
Lanjut Lasarus, belahan pemilih di Kalimantan Barat hingga saat ini jatuh kepada pasangan Ria Norsan-Krisantus baik daerah hulu dan pantai Kalimantan Barat.
“Maksimalkan daerah perhuluan dan pantai, selesai sudah pertandingan (Pilgub),” tegas Lasarus.
Walaupun Gerindra sendiri telah mengusung Sutarmidji sebagai Gubernur Kalbar dan di Kota Pontianak mengusung Edi Kamtono sebagai Walikota. Lasarus juga mengingatkan kepada pasangan Edi – Bahasan untuk memenangkan Ria Norsan-Krisantus di Kota Pontianak.
“Tentu dalam porsinya harus ngambil bagian dong memenangkan Norsan Krisantus. Harus pintar-pintar,” ucapnya.
Diungkapkan Lasarus, sejauh ini belum ada temuan kadernya yang berkhianat di ajang Pilgub Kalbar. Namun ada temuan untuk Pilkada yang berlangsung di Kabupaten.
“Sudah ada beberapa laporan, kami akan menindaklanjuti itu. Sejauh ini terjadi di kabupaten, untuk pemilihan gubernur belum ada temuan,” ungkap Lasarus.
Ditambahkan Lasarus, dengan Sanga Rakercabsus tiga wilayah Pilkada di Kalimantan Barat ini, menambah semangat solidaritas para kader PDIP untuk memenangkan Pilkada serentak tahun 2024 di Kalimantan Barat.