Example 728x250
Hukum dan Kriminal

Diduga Mobil Angkot Miliknya Dibakar Orang Tak Dikenal, Mat Saleh Lapor Polisi

×

Diduga Mobil Angkot Miliknya Dibakar Orang Tak Dikenal, Mat Saleh Lapor Polisi

Sebarkan artikel ini

AKSARALOKA.COM, PONTIANAK-Mat Saleh mendatangi Polsekta Pontianak Kota pasalnya mobil angkotnya diduga dibakar orang tak dikenal.

Kedatangan Mat Saleh untuk membuat laporan polisi, guna dilakukan penyelidikan agar terungkap atas peristiwa terbakarnya mobil angkut miliknya.

Kapolsekta Pontianak AKP Tri Prasetyo, saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. “Pemilik oplet atas nama Mat Saleh sudah membuat laporan ke kami,” ujar AKP Tri, Rabu 9 November 2022 sekitar pukul10.30 Wib.

Menurut AKP Tri, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan atas laporan yang dibuat oleh Mat Saleh tersebut.

“Kami belum bisa menyampaikan ini dibakar atau bukan, karena masih dalam penyelidikan,” kata Tri saat dihubungi via telepon.

Diketahui mobil angkot (oplet) berwarna hijau milik Mat Saleh itu terbakar pada pukul 02.40 Wib, Rabu dini hari.

Di mana peristiwa itu terjadi di depan sebuah ruko kawasan perbatasan Kota Pontianak-Kubu Raya tepatnya di daerah Kota Baru ujung.

Hingga saat ini kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap atas terbakarnya mobil angkot tersebut. (Zrn)

error: Content is protected !!